Selasa, 26 November 2024 WIB

FKPPI Labuhanbatu Raya Bagi 1.500 Nasi Kotak ke LP Rantauprapat

Administrator - Kamis, 10 Maret 2016 04:07 WIB
FKPPI Labuhanbatu Raya Bagi 1.500 Nasi Kotak ke LP Rantauprapat

RANTAUPRAPAT | SUMUT24 Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Bupati Labuhanbatu Utara (Labura) H Kharuddin Syah SE yang ke-51, puluhan pengurus dan kader FKPPI se-Kabupaten Labuhanbatu Raya menggelar berbagai rangkaian kegiatan. Salah satunya, kegiatan membagikan 1.500 nasi kotak kepada penghuni Lembaga Pemasyarakatan (LP) Lobusona, Rantauprapat, Rabu (9/3).

Baca Juga:

“Ya, hari ini tepat pada tanggal 9 Maret 2015, adalah hari ulang tahun bapak H Kharuddin Syah SE yang ke-51. Maka sebagai wujud rasa syukur, kita membagikan 1.500 nasi kotak kepada penghuni LP Rantauprapat ini,” ujar H Bambang, Wakil Ketua PD FKPPI Sumut yang turut mengunjungi LP Rantauprapat.

Dia mengatakan, H Kharuddin Syah yang juga menjabat sebagai Koordinator Wilayah FKPPI Kabupaten Labuhanbatu Raya merupakan sosok pemimpin yang sangat mereka kagumi. Kesehariannya yang sederhana tentu menjadi panutan bagi para kader FKPPI.

“Dan sebenarnya beliau juga sangat berkeinginan untuk ikut hadir menyambangi LP Rantauprapat ini, namun karena beliau berhalangan kami yang mewakilinya,” ungkapnya.

Kegiatan membagikan makanan ke LP Rantauprapat inipun, kata H Bambang, merupakan kegiatan yang hampir rutin dilakukan H Kharuddin Syah dalam setiap memperingati hari lahirnya.

Sementara amatan wartawan, dalam kegiatan tersebut juga tampak dihadiri oleh Ketua FKPPI Labuhanbatu Indra Riyadi, Ketua FKPPI Labura Edi Sitorus dan Ketua FKPPI Labusel Budi Nasution.

Kedatangan rombongan pengurus dan kader itupun tampak disambut langsung oleh Kepala LP Rantaupat Syarief Usman. Dalam sambutannya, Syarief mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada H Kharuddin Syah maupun kepada para kader FKPPI.

“Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi berkah bagi kita semua,” tandasnya. (ade/man)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Tokopedia Online Travel Fair Hadir, Simak Lima Tips Ini Biar Rencana Liburan Akhir Tahun Seru dan Hemat!
Polres Asahan Laksanakan Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS
PPK di Dinas Lingkungan Hidup Asahan Tutup Pintu Saat Hendak Dikonfirmasi Wartawan
Pemkab Simalungun Gelar Sosialisasi Pedoman Informasi Yang Dikecualikan Bagi PPID Tahun 2024
Pertamina Patra Niaga Apresiasi Kejari Belawan, Tegakkan Hukum Illegal Tapping
Kabid Penmad Kanwil Sumatera Utara Pimpin Upacara Hari Guru Nasional 2024
komentar
beritaTerbaru