Selasa, 26 November 2024 WIB

ULP Imigrasi dan BNNP Segera Buka Cabang di Tebingtinggi

Administrator - Senin, 07 Maret 2016 04:41 WIB
ULP Imigrasi dan BNNP Segera Buka Cabang di Tebingtinggi

TEBINGTINGGI | SUMUT24 Dalam waktu dekat, Kanwil Kumham Divisi Keimigrasian dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumut akan segera membuka kantor cabang di Kota Tebingtinggi. Untuk kantor cabang ULP (Unit Layanan Paspor) Imigrasi berlokasi di Jalan HM Yamin Kampung Keling (eks kantor BPBD), sedangkan kantor cabang BNNP di kompleks gedung Balai Kartini.

Baca Juga:

Kesiapan Pemko Tebingtinggi dalam menyediakan fasilitas gedung untuk pembukaan dua kantor cabang tersebut saat ini sudah mendekati rampung dan tinggal memenuhi mobilier kantor serta kelengkapannya saja.

”Pemerintah Kota Tebingtinggi siap menerima kedua instansi berkantor di kota ini dan kami sangat senang serta berterima kasih atas kesedian BNNP dan Imgrasi membuka kantor cabang di Tebingtinggi,” ujar Walikota H Umar Zunaidi Hasibuan saat menerima kunjungan Kabag Umum BNNP Sumut AKBP Karjono SP dan Kanwil Hukum dan Ham Sumut Devisi Keimigrasian M Diah SH MH, Jumat (4/3) di rumah Dinas Walikota Jalan Sutomo kota setempat.

Selain kesiapan dalam hal penyediaan sarana perkantoran, wali kota juga menyatakan siap untuk menyediakan tenaga personil kantor. “Jika BNNP dan ULP Imigrasi memerlukan tenaga personil di kantornya dan kami juga siap membantu, Kepala BKPP (BadanKepegawaian Pendidikan dan Pelatihan) akan mempersiapkannya sesuai dengan kompetensi yang BNNP dan Imigrasi butuhkan,” kata Umar Zunaidi.

Kabag Umum BNNP Sumut, AKBP Karjono SP menyampaikan terima kasih kepada Walikota Tebingtinggi yang begitu serius mempersiapkan untuk pembentukan perwakilan BNNP di Tebingtinggi. “Ini penghargaan yang luar biasa buat kami, dengan menyiapkan kator refresentativ layaknya sebuah kantor instansi pemerintah. Jika berkenan kami memang membutuhkan sekitar 10 orang PNS golongan III sesuai dengan struktur yang ada dan kami mohon kebijakan Bapak Walikota,” ujar Karjono.

Hal senada juga disampaikan M Diah SH MH dari Divisi Imigrasi. Dia mengatakan bahwa Unit Layanan Paspor yang akan dibuka di Tebingtinggi merupakan cabang dari Kantor Imigrasi Pematang Siantar. “Pembukaan kantor cabang ULP Imigirasi di Tebingtinggi untuk mempermudah memberikan pelayanan kepada masyarakat yang berada di Tebingtinggi dan sekitarnya,” katanya.

“Kami juga membutuhkan personil tambahan, karena personil yang ada di Siantar saat ini sangat terbatas, kami perlu tambahan personil PNS yang nantinya bisa dialih fungsikan status PNS-nya, dan yang dibutuhkan menguasai IT dan juga mampu menjadi Publik Relation (PR) Golongan II PNS,” ujar Diah.

Pada kesempatan itu, walikota memberikan souvenir kain ulos kepada AKBP Karjono SP dan M Diah serta plakat Kota Tebingtinggi dan dilanjutkan dengan peninjau kedua kantor yang telah disiapkan untuk BNNP dan ULP Imigrasi di Kota Tebingtinggi.(tav)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Polres Asahan Laksanakan Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS
PPK di Dinas Lingkungan Hidup Asahan Tutup Pintu Saat Hendak Dikonfirmasi Wartawan
Pemkab Simalungun Gelar Sosialisasi Pedoman Informasi Yang Dikecualikan Bagi PPID Tahun 2024
Pertamina Patra Niaga Apresiasi Kejari Belawan, Tegakkan Hukum Illegal Tapping
Kabid Penmad Kanwil Sumatera Utara Pimpin Upacara Hari Guru Nasional 2024
Wakil Bupati Asahan Ikuti Penanaman Perdana Program PSR
komentar
beritaTerbaru