Selasa, 26 November 2024 WIB

RSU Sultan Sulaiman Butuh Perhatian Pemerintah

Administrator - Kamis, 11 Februari 2016 02:03 WIB
RSU Sultan Sulaiman Butuh Perhatian Pemerintah

SERGAI | SUMUT24

Baca Juga:

Keberadaan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Sulaiman Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) yang terletak di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) tepatnya di Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah kurang mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah setempat.

Hal itu terlihat dari minimnya anggaran yang diberikan oleh pemerintah daerah dari tahun ke tahun lewat pembahasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) kepada RSUD Sultan Sulaiman tersebut.

Dengan minimnya anggaran yang diberikan oleh Pemda tersebut maka sudah bisa dipastikan pelayanan yang akan diberikan kepada masyarakat juga tidak akan maksimal.

”Jika fasilitas yang dimiliki oleh RSU tersebut kurang memadai, maka RSU tersebut juga tidak bisa memberikan pelayan terbaik kepada masyarakat yang membutuhkan,” ungkap Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PD-IPHI) Kabupaten Sergai Drs M Irfan Elfuadi Lubis di Sei Rampah, senin (8/2).

Menurut Irfan Elfuadi Lubis, RSU Sultan Sulaiman tersebut adalah merupakan satu satunya Rumah Sakit yang dimiliki oleh Pemkab Sergai untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang tinggal di wilayah Kabupaten Sergai.Maka sudah semestinya RSU tersebut mendapat perhatian lebih dari Pemerintah Daerah setempat.

“Dalam rangka untuk mewujudkan pelayanan yang prima kepada masyarakat tentunya harus didukung dengan fasilitas yang cukup baik. Fasilitas merupakan hal terpenting dalam memberikan pelayanan di RSU Sultan Sulaiman,”ucapnya.

Politisi Partai Golkar ini juga mengatakan untuk memperoleh fasilitas yang cukup baik, ini tidak terlepas daripada anggaran yang disediakan oleh Pemkab Sergai. Bupati Sergai harus mengevaluasi daripada anggaran yang dimiliki oleh pihak RSU Sultan Sulaiman.

“Jangan masyarakat menuntut atau berkeinginan diberikan pelayanan yang prima, sementara dukungan daripada fasilitas dan anggaran juga belum memadai,”ujarnya.

(bdi)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Bupati Asahan Tinjau Persiapan Pemilu 2024 Di Kecamatan
Pemkab Asahan Raih Peringkat Tertinggi Keempat Dalam Kepatuhan Pelayanan Publik Dari Ombudsman RI
Bantah Politik Uang dan Pengerahan Perangkat Pemerintah, Jubir Bobby-Surya: Jangan Bikin Gaduh di Masa Tenang
Jelang 2 Hari Pencoblosan, Elektabilitas Bobby - Surya Unggul Jauh
Gubernur A Fatoni Siap Menghadiri Perayaan Natal PWI Sumut Tahun 2024
Perayaan Deepavali Berlangsung Meriah di Little India Medan,
komentar
beritaTerbaru