Selasa, 26 November 2024 WIB

IPK Binjai Barat Serahkan Bantuan Sembako kepada Korban Banjir

Administrator - Rabu, 10 Februari 2016 10:47 WIB
IPK Binjai Barat Serahkan Bantuan Sembako kepada Korban Banjir

BINJAI | SUMUT24

Baca Juga:

PAC Ikatakan Pemuda Karya (IPK) Binjai Barat, menyalurkan bantuan makanan berupa beras, indomie, gula pasir, minyak makan, dan bubuk teh kepada warga korban banjir di lima kecamatan di Kota Binjai, Selasa (9/2).

Bantuan berupa sembako itu diserahkan ketua PAC IPK Binjai Barat, Bembeng M Mohan didampingi sekretarisnya Dadang beserta puluhan kader IPK Binjai Barat lainnya.

“IPK telah menunjukkan kepedulian, dan rasa sosialnya . Kepedulian itu ditunjukkan IPK dengan memberi sembako kepada warga korban bencana banjir di Kota Binjai,” ucap Bembeng M Mohan.

Disebutkan Bembeng jika dirupiahkan, bantuan tersebut tidaklah berarti apa-apa. Selain itu, Bembeng juga berharap agar bantuan yang diberikan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Ia juga berharap kepada yang lain, agar mampu memberikan partisipasinya untuk membantu masyarakat yang terkena musibah akibat banjir yang melanda Kota Binjai ,kemarin. Sehingga warga secepatnya dapat terbantu. “Jadi pemerintah maupun instansi terkait harus juga memikirkan pembangunan infrastruktur yang telah rusak,” jelasnya.

Adapun bantuan yang diserahkan IPK Binjai Barat kepada warga korban banjir tersebut di Jalan Kedondong Lingkungan III, Kelurahan Limau Mungkur Kecamatan Binjai Barat. Selain itu bantuan juga disrehkan kepada warga lainnya di Jalan Aiptu Radiman, Kelurahan Tangsi Kecamatan Binjai Kota, dan Jalan T.Imam Bonjol Lk III, Kelurahan Setia, Kecamatan Binjai Kota. Kepling III Jalan Kedondong Kelurahan Limau Mungkur Kecamatan Binjai Barat ,M Syarul dan Kepling I Kelurahan Setia Binjai Kota ,Yanti ,menyampaikan terima kasih kepada PAC IPK Binjai Barat yang telah membantu warga yang tertimpa banjir.

”Kami sangat mengucapkan terima kasih kepada PAC IPK Binjai Barat yang telah ringan tangan memberikan bantuan kepada warga,” ujarnya. ( ian )

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Resmikan Taman Kolam Retensi Martubung, Bobby Nasution: Jaga & Gunakan untuk Kegiatan Positif
25 November s/d 7 Desember 2024, Bapenda Medan Gelar Program Diskon PBB dan BPHTB
Hadiri Pengangkatan Pimpinan DPRD Medan, Bobby Nasution: Kolaborasi yang Solid antara Eksekutif dan Legislatif dapat Berhasilkan Program Pembangunan
Bersama Belasan Ribu Guru Berbusana Adat Tradisional, Bobby Nasution Peringati Hari Guru Nasional
Forkopimda dan Insan Pers Sumut Deklarasi Pilkada Damai
Insan Pers Jaga Marwah Sumut Guna Pilkada Serentak Tahun 2024
komentar
beritaTerbaru