Selasa, 26 November 2024 WIB

Hari Kedua, Penonton Kembali Padati Venue Cabor Dancesport

Administrator - Rabu, 11 September 2024 19:51 WIB
Hari Kedua,  Penonton Kembali Padati Venue Cabor Dancesport
Istimewa
Baca Juga:

MEDAN-Gelaran cabang olahraga (cabor) dancesport pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 memasuki hari kedua, Rabu (11/9/2024) dengan sejumlah nomor pertandingan yang semakin memanas.

Arena artau venue dancesport di Santika Dyandra Hotel, Medan pun kembali dipadati oleh penonton yang antusias menyaksikan aksi memukau para atlet.

Dancesport yang baru beberapa edisi terakhir PON menjadi bagian resmi dari kompetisi olahraga nasional ini memang berhasil menarik minat masyarakat.

Kehadiran penonton dalam jumlah besar tidak hanya menunjukkan minat tinggi terhadap cabang olahraga ini, tetapi juga menjadi salah satu faktor yang mendorong para atlet untuk tampil maksimal.

Beberapa pasangan penari bahkan menerima standing ovation dari para penonton atas performa mereka yang spektakuler.

Salah satu penggemar dancesport, Indriawati, yang hadir di arena pertandingan, menyatakan kekagumannya terhadap penampilan para atlet.

"Saya sudah menonton pertandingan dancesport dari semalam, dan hari ini atmosfernya benar-benar luar biasa. Atlet-atletnya semakin maksimal penampilannya, dan kami sebagai penonton juga sangat menikmati," ujar Rina dengan antusias.

Pada hari kedua ini, sejumlah medali telah diperebutkan dalam berbagai kategori, mulai dari Waltz, Cha-Cha hingga jive.

Atlet-atlet dari Jawa Barat, DKI Jakarta, dan tuan rumah Sumatera Utara tampak mendominasi beberapa kategori, namun persaingan antarprovinsi tetap berlangsung sengit.

Dengan atmosfer yang semakin meriah dan dukungan penuh dari para penggemar, dancesport di PON 2024 diprediksi akan terus menghadirkan kejutan hingga akhir kompetisi.

Para penonton pun berharap bisa menyaksikan lebih banyak aksi spektakuler dari para atlet hingga akhir PON XXI Aceh-Sumut.

FOTO : PB PON XXI SUMUT/ARIANDA TANJUNG

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Cabor Ski Air Optimis Tuntas di Hari Terakhir PON XXI
Menang Telak! Prajurit TNI AD Kodam III/Siliwangi Sabet Emas di Cabor Karate
Hari Ini Sumut Turunkan 5 Petarung Sambo
Rame-rame Atlet Squash Puji Makanan dan Snack PON XXI
Partai Cabor Lari 800 Meter, Dua Pelari Sumut Masuk Final, Ini Daftar Lengkapnya
Hari Ke-6, 12 Pertandingan Tinju Putra PON XXI/2024 Digelar
komentar
beritaTerbaru