Selasa, 26 November 2024 WIB

Polres Nias Simulasi Sispamkota Pengamanan Pilkada 2024

Administrator - Jumat, 30 Agustus 2024 19:36 WIB
Polres Nias Simulasi Sispamkota Pengamanan Pilkada 2024
Istimewa
Baca Juga:

NIAS I SUMUT24.CO
Polres Nias melaksanakan Simulasi Sistim Pengamanan Dalam Kota (Sispamkota) di Taman Ya`ahowu Kota Gunungsitoli, Jumat (30/8/2024).

"Sispamkota ini dalam rangka Operasi Mantap Praja Toba 2024, pengamanan pemilihan kepala daerah bupati/wakil bupati dan wali kota/wakil wali kota yang ada di wilayah hukum Polres Nias," kata Kapolres Nias, AKBP Revi Nurvelani didampingi Kasi Humas, AKP O Daeli.

Simulasi itu berjalan lancar dengan melibatkan personel gabungan, Polres Nias, Satuan Brimob Batalyon C Kompi 4, Kodim 0213/Nias/Dishub dan Sat Pol PP Kota Gunungsitoli.

"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan SDM, kesiapan sarana dan prasarana serta cara bertindak yang tetap berpedoman pada peraturan dan perundang-undangan," terang Revi.

Dia menyebut, pada simulasi Sispamkota ini petugas tetap berperan sebagai pelindung, pengayom dan pelayanan masyarakat, sekaligus melakukan penegakan hukum kepada masyarakat yang nelanggar pada penyelenggaraan pilkada 2024.

Simulasi itu diskenariokan terjadinya keributan di kantor KPU Nias. Dilakukan himbauan hingga mediasi (negosiasi) kepada pengunjukrasa hingga situasi aman dan terkendali

Mewakili kepala daerah, Wali Kota Gunungsitoli, Sowa`a Laoli menyambut baik pelaksanaan simulasi Sispamkota yang dilaksanakan Polres Nias.

"Saya menyaksikan langsung kegiatan dan terlihat kesiapan Polres Nias dalam menghadapi Pengamanan pilkada di wilayah hukum Polres Nias," ujar Sowa`a Laoli.W05

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Jum'at Berkah Kapolres AKBP Dr Wira Prayatna Sebagai Bentuk Kepedulian Sosial yang Menginspirasi Masyarakat
Kesiapan dan Kekuatan Sat Samapta Polres Padangsidimpuan Untuk Latihan Lintas Ganti dan Penembakan Gas Air Mata Sebagai Langkah Menjaga Keamanan
Kapolres Palas Hadiri Rakor Pendistribusian Logistik Kotak Suara untuk Pilkada 2024 dari Gudang Logistik KPU ke PPK
Polres Palas Bersama Dengan Instansi Terkait Berhasil Mengevakuasi Korban Longsor, Ini Daftar Identitasnya
Kapolresta Deli Serdang Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada 2024
Jelang Pemungutan Suara Pilkada 2024, Bupati Sukhairi Nasution Imbau Warga Jaga Kamtibmas di Kabupaten Madina
komentar
beritaTerbaru