Rabu, 03 Juli 2024 WIB

Disdik Kota T. Tinggi Teledor Pasang Spanduk PPDB Online SMP

Amru Lubis - Rabu, 26 Juni 2024 20:30 WIB
Disdik Kota T. Tinggi Teledor Pasang Spanduk PPDB Online SMP
Tebingtinggi | Sumut24

Baca Juga:

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tebingtinggi teledor dalam pemasangan spanduk (foto) bertajuk jadwal pelaksanaan penerimaan peserta didik baru (PPDB) online untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN)Tahun Ajaran 2024-2025 yang terpampang di setiap SMP Negeri yang ada di kota itu.

Spanduk jadwal pelaksanaan PPDB online itu terpajang di depan sekolah -sekolah itu bertuliskan beberapa point diantaranya, uraian kegiatan meliput sosialisasi pendaftaran,pendaftaran siswa/i melalui jalur prestasi, afirmasi dan perpindahan orang tua yang di mulai 24 hingga 29 Juni 2024, serta jalur zonasi dimulai 1 hingga 5 Juli 2024

Penutupan pendaftaran 5 Juli 2024 pukul 23.59 WIB dan menarikan garis batas menarik batas diterima sementara pada 6 Juli 2024 pukul 13.00 WIB hingga 14.00 WIB,serta pengumuman diterima sementara 6 Juli 2024

Penutupan pendaftaran 5 Juli 2024 pukul 23.59 WIB dan menarikan garis batas menarik batas diterima sementara pada 6 Juli 2024 pukul 13.00 WIB hingga 14.00 WIB,serta pengumuman diterima sementara 6 Juli 2024

Sedangkan keteledoran dari Dinas Pendidikan Kota Tebingtinggi pada spanduk jadwal pelaksanaan PPDB online itu, yakni tidak ada dicantumkannya pengumuman hasil seleksi para peserta yang mengikuti jalur prestasi,afirmasi dan perpindahan orang tua.Tetapi pengumuman hasil seleksi jalur prestasi,afirmasi dan perpindahan di umumkan secara bersamaan dengan seleksi melalui jalur zonasi pada 6 Juli 2024

Sementara pendaftaran kedua seleksi jalur itu tidak bersamaan waktunya.Seharusnya,hasil seleksi jalur prestasi, afirmasi dan perpindahan orangtua diumumkan 30 Juni 2024,sehingga peserta yang tidak diterima melalui jalur tersebut ada kesempatan untuk mendaftar ke jalur zonasi yang dibuka 1-5 Juli 2024

Akibat keteledoran dari dinas pendidikan kota itu yang tidak mencantumkan pengumuman hasil seleksinya dan menimbulkan pertanyaan para orangtua siswa/i saat datang kesekolah melihat dan membaca spanduk jadwal PPDB online terpampang di depan pintu gerbang sekolah

"Spanduk jadwal pelaksanaan PPDB Online dipajangkan disekolah ini ada yang salah tidak mencantumkan kapan diumumkan hasil seleksi jalur prestasi, afirmasi dan perpindahan orangtua.Bagaimana mau tahu anak kami diterima atau tidak disekolah ini melalui jalur prestasi dan afirmasi ini" ketus beberapa orangtua murid saat mendampingi anaknya datang di SMPN 1 Jalan Sutomo Tebingtinggi

Salah satu orangtua siswi yang enggan disebutkan namanya merasa kecewa terhadap dinas pendidikan dan kebudayaan kotaTebingtinggi khususnya terhadap kepala dinasnya yang tidak mencantumkan pengumuman hasil seleksi jalur prestasi dan afirmasi.

Ini spanduk yang terpampang didepan sekolah ini tidak ada pemberitahuan hasil seleksinya, jika ada saya tidak diterima jalur prestasi dan afirmasi tentu ada kesempatan kami mengikuti jalur zonasi" ujarnya kesal sembari beranjak dari SMPN 1 Tebingtinggi

Terkait keteledoran itu, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tebingtinggi, Idham Kalik didampingi Sekretaris Drajat Harahap dan Kabid Dikdas Aman Aris M.Ginting kepada Sumut24, Rabu (26/6) di aula disdik mengakui atas kesilafan pihaknya pada pemasangan spanduk jadwal pelaksanaan PPDB online tingkat SMP Negeri TA 2024/2025 tidak mencantumkan tanggal pengumuman hasil seleksi jalur prestasi, afirmasi dan perpindahan orangtua

" Setelah kami periksa dari buku besar tentang PPDB online, pengumuman hasil seleksi jalur prestasi,afirmasi dan perpindahan orangtua, serta pengumuman jalur zonasi pada 6 Juli 2024 sehingga saat dicetak spanduk jadwal pelaksanaan PPDB online di percetakan tidak ada tercantum pengumuman hasil seleksi jalur prestasi, afirmasi dan perpindahan orangtua" Ungkap Kadisdik, Idham

Meskipun tidak tercantum jadwal pengumuman hasil seleksi jalur prestasi dan afirmasi di spanduk tersebut, lanjut Idham, pengumuman itu sudah tercantum di aplikasi PPDB online. " Pengumuman hasil seleksi jalur prestasi dan afirmasi sudah ada di aplikasi PPDB online" kata Idham

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tebingtinggi menugaskan para staf nya untuk menambahkan jadwal tanggal pengumuman hasil seleksi di spanduk PPDB online dimasing -masing sekolah. "'Kami ucapkan terima kasih atas koreksi para media terhadap spanduk jadwal pelaksanaan PPDB online yang terpasang di setiap sekolah" ucap Sekretaris Disdik, Drajat Harahap kepada wartawan. (TAV)


Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amru Lubis
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polres Padangsidimpuan Gelar Doa Bersama di Peringatan Ke-78 Hari Bhayangkara
Jumat Berkah, Paguyuban Sinarmas Sumut Wakafkan Alquran di Masjid Kota Medan.
Bupati Beserta Ketua TP.PKK Menghadiri Ibadah Umum
PLN Komitmen Hadirkan Listrik Berkualitas di MTQ ke-39 Tingkat Provinsi Sumut
85 Orang TK Mitokona Di Lepas Bunda Paud Pakpak Bharat
PLN UP3 Binjai Kerahkan Tim PDKB
komentar
beritaTerbaru