Selasa, 26 November 2024 WIB

Kepala Bapenda Medan H Endar Sutan Lubis Resmi Daftarkan Diri Ke Golkar Madina

Administrator - Selasa, 23 April 2024 10:13 WIB
Kepala Bapenda Medan H Endar Sutan Lubis Resmi Daftarkan Diri Ke Golkar Madina
Istimewa

Madina I Sumut24.co
Bakal calon Bupati Madina Ir.H.Endar Sutan Lubis. M.Si, yang juga Kepala Bapenda Medan resmi didaftarkan ke DPD Golkar Madina oleh Ketua DPD Bonapit Center Madina Onggara Lubis. Berkas pendaftaran diterima langsung Ketua penjaringan Anas Suheri Lubis ST, sekretaris Palit Hanafi Lubis. S.Kom, Zubaidah Nasution anggota dan Muhammad Sopian.

Bakal calon Bupati Madina 2024, Ir.H.Endar Sutan Lubis. M.Si. resmi didaftarkan ke DPD Golkar Madina melalui Ketua DPD Bonapit Center Madina Onggara Lubis, Senin (22/4/2024) sebagaimana bunyi surat kuasa yang diberikan kepadanya.

Ketua DPD Bonapit Center Madina Onggara Lubis selaku penerima kuasa
menyampaikan surat Permohonan Pendaftaran Bakal Calon Bupati Mandailing Natal kepada DPD Partai Golkar Madina atas nama Ir.H.Endar Sutan Lubis.M.Si.

Pendaftaran Ir.H. Endar Sutan Lubis M.Si. ke Partai berlogo beringin ini diwakili Onggara Lubis dan didampingi sejumlah pengurus DPP Bonapit Center Madina, dan berkas pendaftaran bakal calon Bupati Madina itu diterima langsung oleh Ketua penjaringan Anas Suheri Lubis ST, sekretaris Palit Hanafi Lubis. S.Kom, Zubaidah Nasution anggota dan Muhammad Sopian Sori.

Untuk diketahui, pada pemilu 2024, Golkar Madina berhasil memperoleh enam kursi di DPRD Madina Periode 2024-2029. Hal ini menjadikan partai yang dipimpin Airlangga Hartarto itu menjadi incaran para bakal calon Gubernur dan calon Bupati Madina. Red

Baca Juga:
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
25 November s/d 7 Desember 2024, Bapenda Medan Gelar Program Diskon PBB dan BPHTB
Wamendagri Bima Arya Dorong Pemkab Lampung Selatan Jaga Netralitas ASN Jelang Pilkada
Akbar Tanjung Instruksikan Baharudin Aritonang Menangkan Dolly-Parulian di Tapsel
Aksi Jilid 2! Plt Bupati Tapsel Kembali Tak Hadir di Depan Massa, Masyarakat "Desak Mendagri" Untuk Copot Rasyid Dongoran
Mengenal Lebih Dekat H. Rahmat Nasution, Ini Profil Ketua DPRD Tapsel 2024-2029: Kepemimpinan Visioner yang Membawa Golkar Menjadi Pemenang Pemilu
Daftar Pengurus DPP Partai Golkar Periode 2024-2029
komentar
beritaTerbaru