Selasa, 26 November 2024 WIB

Disperindagkop dan Polsek Sukaramai Polres Pakpak Bharat Berkolaborasi Gelar Pasar Murah

Administrator - Minggu, 24 Maret 2024 13:38 WIB
Disperindagkop dan Polsek Sukaramai Polres Pakpak Bharat Berkolaborasi Gelar Pasar Murah
Istimewa
Pakpak Bharat |sumut24.co -

Baca Juga:

Untuk mengantisipasi kelangkaan Sembilan Bahan Pokok (Sembako) dan dugaan manipulasi harga di pasar, Dinas Perdagangan dan Koprasi ( Disperindagkop ) bersama Jajaran Polsek Sukaramai, Polres Pakpak Bharat, Polda Sumatera Utara, melaksanakan giat Operasi Pasar Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H.


Gelar pasar murah tersebut dilakukan di Pekan Sukaramai, Desa Sukaramai, Kecamatan Kerajaan, Kabupaten Pakpak Bharat, pada hari Sabtu (23/03/2024), di mulai sekira pukul 10.00 Wib.


Pada giat dimaksud, Kapolsek mengatakan kepada media, bahwa giat tersebut bertujuan untuk menjaga kestabilan harga di Pasar. Apalagi menjelang Hari Raya Idul Fitri semakin dekat.


"Kegiatan ini pihak Disperindagkop berkolaborasi dengan jajaran Polsek Sukaramai. Dan sesuai hasil pantauan kami dari Polsek Sukaramai, memang tidak ada Penimbunan Sembako secara berlebihan. Jadi hal itu terus kita pantau secara terus menerus. Untuk giat Pasar murah yang di selenggarakan oleh Disperindagkop berjalan lancar dan kondusif," terang Kapolsek AKP Suko Hastadi.


Bersamaan dengan itu, awak media ini juga meminta tanggapan dari salah satu pengunjung, terkait pasar murah dimaksud, katanya "kami dari Masyarakat, apa lagi kaum Ibu-ibu, sangat bermanfaat dan terbantu, karena harga kami terbantu, apalagi saat ekonomi agak sulit sekarang, jadi kami dari pengunjung mengucapkan banyak terimakasih kepada penyelenggara pasar murah ini, ucapnya.(W02)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Langkah Cepat Bupati Dolly Pasaribu,Jalan Lintas di Tapsel Yang Terdampak Banjir Dapat Di Akses Kembali
Rasa Kepedulian dengan Warga, Dolly Pasaribu Aktif Menjadi Bupati Tapsel langsung Tinjau Wilayah Yang Terdampak Banjir Bandang di Dua Kecamatan
10 OTK Teror Mobil Ibu Cabup Tapsel, DPD AMPI Desak Kapolda Sumut Tangkap..!!
Istri Calon Bupati Tapsel Diteror Oknum Tak Dikenal di Jalan Lintas Sumatera Angkola Barat
Kepemimpinan Dolly Pasaribu Buka Peluang Baru bagi Masyarakat Tapsel "Dari BLK hingga Menembus Jepang"
Ratusan Emak-Emak di Sayur Matinggi Tapsel Dukung Paslon 02 Dolly-Parulian, Teriakan “Lanjutkan” Menggema
komentar
beritaTerbaru