Jumat, 05 Juli 2024 WIB

Puluhan Jabatan Kepsek di Toba Bertahun-tahun Kosong

Administrator - Jumat, 15 Maret 2024 11:46 WIB
Puluhan Jabatan Kepsek di Toba Bertahun-tahun Kosong
Istimewa
Puluhan Jabatan Kepsek di Toba Bertahun-tahun Kosong

TOBA | Sumut24.co

Puluhan sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Kabupaten Toba hingga saat ini masih dipimpin oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Sekolah yang menantikan pelantikan.

Dari 276 sekolah yang ada, sebanyak 80 an Plt menunggu kepastian dari pemerintah Kabupaten Toba dibawah pimpinan Bupati Poltak Sitorus dan wakil bupati Tonny M Simanjuntak.

Kondisi ini mendapat sorotan dari berbagai kalangan dan pemerhati pendidikan. Slogan 'Batak Na Raja dan Panca Program Bupati, dinilai hanya sebatas wacana.

"Sangat disayangkan, ini bukti ketidakseriusan Bupati Toba membangun SDM sebagai pilar pembangunan padahal masyarakat Toba sangat mengharapkan keseriusan Bupati Toba di sektor pendidikan, karena orang Batak sangat meyakini merubah nasib hanya melalui pendidikan", tegas Tota Manurung selaku pemerhati pendidikan dan juga mantan Ketua Yayasan Tunas Bangsa Soposurung saat dijumpai di Balige, Jumat (15/03/2024).

Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Kadis Dikpora) Toba Rikardo Hutajulu menjelaskan kekosongan jabatan kepala sekolah hingga kini akibat syarat untuk pengangkatan definitif belum terpenuhi.

"Bupati memang sangat selektif untuk pengangkatan kepala sekolah karena banyak ini plt yang diangkat sebelum beliau tidak memenuhi syarat untuk diangkat definitif, contoh umurnya sudah lebih dari 56, kemudian ada juga pangkat nya belum sesuai. Nah itu sebenarnya pak bupati tidak mau salah langkah maka beliau selektif", jelas Rikardo Hutajulu, Kamis (14/03/2024).

Namun demikian, pihaknya disebutkan telah mengajukan nama yang akan dilantik ke Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dan telah mendapat persetujuan dari bupati.

"Rencana yang sudah diajukan dan memenuhi syarat, jumlah plt kita sekitar 80-an lebih dari 276 sekolah. Sementara yang memenuhi syarat sekitar 60an dan pada umumnya yang memenuhi syarat itu plt pada masa beliau. Sesuai Permendikbud bahwa kepala sekolah yang diangkat maksimum usianya 56 tahun", terangnya.

Pelantikan sekaligus pengisian jabatan kepala sekolah, sebutnya akan dilaksanakan sesegera mungkin.

"Ini sudah kita sampaikan ke BKPSDM dan disetujui pak bupati maka saya pastikan di bulan Maret ini akan dilantik", pungkasnya. (Des/wels


Baca Juga:
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Jelang Aquabike World Championship Kedua di Danau Toba, Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Harapkan Dampak Besar pada Perekonomian Masyarakat
FOKAL SMAN 8 Surati Agus Fatoni, Minta Copot Rosmaida dan Usut Dugaan Korupsi Oknum Kepsek Hingga Tuntas
Kepada Delegasi Sembilan Negara, Pemprov Sumut Kenalkan Wisata Kaldera Toba
Setahun Ijazah Siswa Ditahan Pihak Sekolah Terancam Penjara 5 Tahun, Denda Rp 100.000.000
Kepsek SMKN 1 Nisel Aniaya Siswa Ditahan Polisi, Kadisdik :  Proses Pencopotan Secara Permanen
SMSI Deliserdang Kecam Kepala SMPN 1 Beringin Tarik Kerah Baju Wartawan Saat Jalankan Tugas Jurnalistik
komentar
beritaTerbaru
Ijeck Figur Pemimpin Religius

Ijeck Figur Pemimpin Religius

Medan Sumut24.co Musa Rajekshah, yang akrab disapa Ijeck, adalah figur religius yang memiliki pengaruh yang signifikan di Sumatera Utara,

News