Selasa, 26 November 2024 WIB

Pj Bupati Paluta buka Seminar Kedaerahan,Patuan : Terapkan Ilmu yang didapatkan

Amru Lubis - Selasa, 23 Januari 2024 14:33 WIB
Pj Bupati Paluta buka Seminar Kedaerahan,Patuan : Terapkan Ilmu yang didapatkan
Paluta | Sumut24.co

Pj Bupati Padang Lawas Utara (Paluta) Patuan Rahmat Syukur P Hasibuan, S.STP., MM., Membuka Acara Seminar Kedaerahan tentang Sejarah Kabupaten Padang Lawas Utara yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Nah STIT-PL Gunungtua Kabupaten Padang Lawas Utara di Aula Serbaguna Kantor Bupati Paluta, Sumatera Utara, Selasa (22/01/2024).

Acara tersebut turut dihadiri oleh para Asisten, Staff Ahli, Kapolres Tapanuli Selatan yang diwakili oleh Wakapolsek Gunungtua, Presma STIT-PL, Panitia dan seluruh peserta seminar.

Pj Bupati Padang Lawas Utara Patuan Rahmat Syukur P Hasibuan, S.STP., MM, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Padang Lawas Utara yang telah menyelenggarakan seminar kedaerahan yang terdiri dari 300 peserta yang mengangkat tema "saatnya putra-putri Paluta mengetahui nilai nilai sejarah yg ada di Padang Lawas Utara".

Beliau juga berharap seluruh putra-putri Padang Lawas Utara memahami mengetahui tentang sejarah dan peradaban budaya, masuknya ajaran agama islam serta adat dan istiadat yg ada di Kabupaten Padang Lawas Utara.

Untuk seluruh peserta diharapkan dapat menerapkan ilmu yang didapatkan dalam acara seminar dan semoga Paluta lebih maju kedepannya.zal

Baca Juga:
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amru Lubis
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru