Senin, 25 November 2024 WIB

Komisi I DPRD Kota Medan Kunjungi Kantor Imigrasi Belawan

Administrator - Selasa, 13 Agustus 2024 12:02 WIB
sumut24.co-Medan,Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) KotaMedanmelakukan kunjungan kerja ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan.

Baca Juga:
Rombongan yang dipimpin oleh Ketua Komisi I, Roby Barus, tiba di Kantor Imigrasi pada pukul 14.00 WIB dan disambut oleh Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Yan Wely Wiguna serta Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan, Andriew Guntur S. Simanjuntak beserta jajaran struktural, Senin (12/08/2024).

Dalam pertemuan tersebut, Ketua Komisi I DPRD Kota Medan menjelaskan, bahwa tujuan kunjungan ini adalah untuk meninjau pelayanan keimigrasian kepada masyarakat serta menyampaikan dukungan mereka dalam upaya peningkatan kualitas pelayanan.

Komisi I yang membidangi pemerintahan dan hukum berkomitmen untuk membantu memperkuat kebijakan dan koordinasi yang berkaitan dengan layanan administrasi keimigrasian.

Selama kunjungan, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan memaparkan berbagai capaian kinerja kantor, termasuk inovasi pelayanan terbaru, seperti layanan Eazy Paspor yang mempermudah masyarakat dalam mengurus penerbitan paspor.

Selain itu, Kepala Divisi Keimigrasian juga mengungkapkan rencana instalasi Auto Gate di tempat Pemeriksaan Imigrasi Bandara Kuala Namu, yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dengan mengurangi interaksi langsung antara petugas dan penumpang.

Kunjungan kerja ini berakhir pada pukul 15.00 WIB dengan harapan adanya peningkatan pelayanan keimigrasian di KotaMedan.(R02)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
AKBP Dr Wira Tegas Berantas Narkoba, Penangkapan Pelaku Usia 67 Tahun Ungkap Jaringan Narkotika
DPP Imbau Warga Ikanas Berpartisipasi Aktif dan Menangkan Bobby Nasution di Pilkada Sumut
Mendukung Program Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto , Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Salurkan Bantuan untuk Keluarga Warga Binaan
Sukseskan Swasembada Pangan, Poldasu Siapkan 50 Ha Lahan Untuk Ditanami
Pj Bupati Hadiri Raker dan RDP Komisi II DPR RI
Tokoh Sumut Bersatu Deklarasikan Dukungan untuk Bobby-Surya, Pembangunan dan Kemajuan Sumut Menjadi Prioritas Utama
komentar
beritaTerbaru