Selasa, 26 November 2024 WIB

Dukung Fun Walk, Sumbang Hadiah Utama Sepeda Motor, HUT ke-4 Harian SUMUT24 dan 9 Tahun Aroma Bakery & Cake Shop

Administrator - Rabu, 16 Maret 2016 09:34 WIB
Dukung Fun Walk, Sumbang Hadiah Utama Sepeda Motor, HUT ke-4 Harian SUMUT24 dan 9 Tahun Aroma Bakery & Cake Shop

Medan-SUMUT24

Baca Juga:

Untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-4 Harian SUMUT24 Dahsyat (17 Maret 2012-2016) sekaligus HUT ke-9 Aroma Bakery & Cake Shop, beragam hadiah akan diberikan panitia kepada ribuan peserta Fun Walk yang beruntung, Minggu (20/3) di Lapangan Merdeka Medan.

“Siapakah orang yang beruntung meraih sepada motor itu? Tak cuma sepeda motor, ada juga kulkas, televisi, mesin cuci, kompor gas dan ratusan hadiah lainnya akan diberikan buat peserta yang beruntung. Semua ini dipersembahkan Aroma Bakery & Cake Shop Medan, sebagai sposor utama dalam acara ini,” ujar Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi, Rianto Ahgly SH bersama Wakil Pemimpin Redaksi/Penjab, Bambang Sumantri yang juga Ketua Panitia acara, Selasa (15/3).

Lebih lanjut dikatakan Rianto Ahgly SH, pihaknya sangat berterimakasih kepada Aroma Bakery & Cake Shop Medan yang bersedia menjadi sponsor utama acara ini. Selain hadiah utama sepeda motor, barang -barang elektonik lainnya, Aroma juga mempersiapkan 2.000 t-shirt gratis kepada peserta fun walk yang lebih awal sudah melakukan registrasi (mendaftar), baik di outlet atau cabang-cabang Aroma yang tersebar di Kota Medan, atau langsung ke Redaksi Harian SUMUT24 di Jalan Sei Berantas 34 Medan.

“2.000 t-shirt cantik bertuliskan Aroma dan Harian SUMUT24 sudah tiba di kemarin malam (16/3) di kantor redaksi. Dan siap dibagikan kepada perserta fun walk. Kita berharap kepada masyarakat yang ingin ikut fun walk segera mungkin mendaftar, sehingga bisa mendapatkan t-shirt cantik itu,” pintanya.

Sementara itu, Pemilik Aroma Backery & Cake Shop, H Suhardi SE yang ditemui belum lama ini, mengakatan sangat menyambut baik dan mendukung sepenuhnya semua kegiatan yang akan digelar Harian SUMUT24 dalam rangka memeriahkan HUT ke-4.

“Kita sangat mendukung semua acara ini. Seperti fun walk, lomba mewarnai dan malam puncak acara HUT ke-4 Harian SUMUT24 Dahsyat dan pemberian AWARD kepada tokoh masyarakat di Sumut yang pedulid dan ikut membangun Sumut ke depan digelar di Hotel Grand Aston Medan,” ujarnya.

Masih sebut H Suhardi SE, hingga Jumat (11/3) kemarin, Aroma Bakery & Cake Shop sudah memiliki 30 cabang di Sumut. Dalam menjalankan bisnisnya, Aroma selalu menjaga kualitas dan kehalalan produk makanannya. Dan ini menjadi prioritas utama Aroma dalam melayani para konsumennya.

“Halal serta berkualitas adalah prioritas saya dalam mengembangkan Aroma. Kita selalu meyakinkan kostumer bahwa produk Aroma itu halal, bersih, dan dikelola secara islami. Sebab ini menjadi pertanggungjawaban saya di dunia dan akhirat nanti,” ujar Suhardi.

Dijelaskan Suhardi, untuk berhasil dalam usaha, kita harus kreatif, dan memiliki managemen yang bagus. Selain itu, kita juga harus mempromosikan produk tersebut sekaligus memiliki brand imag yang baik di konsumen.

Sejauh ini, lanjut Suhardi, ia telah menciptakan ratusan jenis roti di Aroma. Sedikitnya ada 5 roti unggulan yang menjadi salah satu makanan icon Kota Medan. Salah satunya adalah blonde pisang. Blonde pisang ini akan menjadi salah satu icon makanan oleh-oleh khas Medan.

“Dulu makanan oleh-oleh terkenal Kota Medan biasanya Bika Ambon dan Bolu Pisang. Namun sekarang banyak orang khususnya dari luar Medan, datang untuk mencari roti Blonde Pisang. Dan mereka nyari roti blonde pisang ini cuma di Aroma. Makanya beberapa wisatawan telah menjadikan blonde pisang ini sebagai oleh-oleh khas Medan,” pungkasnya. (AM)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Polres Asahan Laksanakan Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS
PPK di Dinas Lingkungan Hidup Asahan Tutup Pintu Saat Hendak Dikonfirmasi Wartawan
Pemkab Simalungun Gelar Sosialisasi Pedoman Informasi Yang Dikecualikan Bagi PPID Tahun 2024
Pertamina Patra Niaga Apresiasi Kejari Belawan, Tegakkan Hukum Illegal Tapping
Kabid Penmad Kanwil Sumatera Utara Pimpin Upacara Hari Guru Nasional 2024
Wakil Bupati Asahan Ikuti Penanaman Perdana Program PSR
komentar
beritaTerbaru