Selasa, 26 November 2024 WIB

Waduuhh.....Tim Satgas Stunting Madina Kecolongan,Balita Gizi Buruk Meninggal Karena Kurang Mampu Biaya Perobatan

Administrator - Minggu, 08 Oktober 2023 08:43 WIB
Waduuhh.....Tim Satgas Stunting Madina Kecolongan,Balita Gizi Buruk Meninggal Karena Kurang Mampu Biaya Perobatan

 

Baca Juga:

Madina | Sumut24.co

Gizi buruk yang termasuk kategori Stunting merupakan Pekerjaan rumah (PR) pemerintah hingga tahun 2024,kali ini Balita gizi buruk meninggal dunia di kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, Sabtu,7/10/23

Terlihat dari salah satu video amatir Sindonews Ayah korban, Sunardi mengantarkan buah hatinya ke TPU Sipolu polu.

Muhammad Erkhan (10 bulan) mengidap gizi buruk sejak beberapa bulan lalu. Gizi buruk terjadi dikarenakan keluarga tidak mampu memberikan asupan gizi.

Sebelumnya juga tim ahli gizi sudah pernah datang akan tetapi setelah di tanya Ayah korban apa jaminannya.. Keluarga juga tidak mempunyai uang untuk biaya pengobatan balita itu.

“Ditanya mereka harus dibawa ke rumah sakit, saya tanya apa jaminannya, saya tidak punya uang apalagi jaminan”, terang Sunardi (Ayah korban)

Sementara Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (BPPKB) sebagai satuan tugas (Satgas) dan di bantu 17 OPD lainnya dalam menekan angka stunting belum memberikan konfirmasi

Dalam Pidato Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa target penurunan angka gagal tumbuh atau stunting sebesar 14 persen harus dapat dicapai pada tahun 2024 mendatang. Hal tersebut disampaikan Kepala Negara saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan, dan Keluarga Berencana (Banggakencana) dan Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023, di Auditorium BKKN, Jakarta Timur, Rabu (25/01/2023).

“Target yang saya sampaikan 14 persen di tahun 2024 harus kita bisa capai,” tegas Presiden.zal

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Perumda Tirtanadi Taekwondo Raih 5 Medali
Perayaan Deepavali Berlangsung Meriah di Little India Medan, Ini Kata Wali Kota Medan
Ketum JMSI Ajak Masyarakat Pers Nasional Kawal Dua Kebijakan Prabowo
Pjs Wali Kota menghadiri Perayaan Pra Jubileum HKBP Resort Pardamean
Pjs Walikota menyampaikan Pengantar Nota Keuangan Atas Ranperda Kota Pematangsiantar tentang APBD Tahun Anggaran
Pjs Walikota menyampaikan Nota Jawaban atas tanggapan dalam bentuk pemandangan umum Fraksi DPRD terhadap Ranperda tentang APBD Tahun Anggaran (TA) 202
komentar
beritaTerbaru