Selasa, 26 November 2024 WIB

Polresta Deli Serdang Perketat Pengamanan Sortir Dan Pelipatan Surat Suara Pilkada 2024

Administrator - Minggu, 03 November 2024 16:12 WIB
Polresta Deli Serdang Perketat Pengamanan Sortir Dan Pelipatan Surat Suara Pilkada 2024
Istimewa

Deliserdang -Untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut, serta Bupati dan Wakil Bupati Kab. Deli Serdang tahun 2024, Polresta Deli Serdang melaksanakan pengamanan ketat pada kegiatan sortir dan pelipatan surat suara di GOR Lubuk Pakam dan Gedung Balairung Pemkab Deli Serdang, Minggu (03/11/2024).

Baca Juga:


Rangkaian kegiatan pengamanan dimulai dengan apel dan pengecekan personil pengamanan. Petugas diberikan arahan khusus untuk memastikan seluruh proses berjalan aman dan lancar.


Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol. Raphael Sandhy Cahya Priambodo, SIK, saat dikonfirmasi menyatakan bahwa Polresta Deli Serdang memberikan atensi penuh untuk memastikan keamanan rangkaian kegiatan pemilu, terutama dalam tahapan penting seperti sortir dan lipat surat suara.


Sebelum memasuki ruang sortir, setiap petugas sortir dan lipat diperiksa secara ketat, baik pemeriksaan badan maupun barang bawaan, oleh personil Polresta Deli Serdang. Selain itu, personil juga melakukan patroli di sekitar tempat sortir dan pelipatan surat suara untuk memastikan situasi aman dan kondusif.


"Petugas Keamanan tidak hanya menjaga lokasi dan material surat suara, tetapi juga melakukan pengamanan sekitar lokasi gedung pelipatan dan sortir surat suara. Langkah ini penting guna mencegah potensi gangguan yang tidak diinginkan," jelasnya.


"Kita pastikan pengamanan akan terus diperketat hingga seluruh proses selesai demi kelancaran dan kesuksesan Pilkada di Kabupaten Deli Serdang terutama di Wilkum Polresta Deli Serdang," tutupnya.(##Humas Polresta DS).

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Forkopimda dan Insan Pers Sumut Deklarasi Pilkada Damai
Kapolres Palas Hadiri Rakor Pendistribusian Logistik Kotak Suara untuk Pilkada 2024 dari Gudang Logistik KPU ke PPK
Kapolresta Deli Serdang Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada 2024
Blok Sumut Minta Bawaslu Periksa Camat Larang Honorer Kebersihan Libur Nasional Pilkada Serentak
Lapor Pak Kapolri...Kinerja Kapolres Tapsel Dipertanyakan: Jelang Pilkada 2024 Istri Bupati Tapsel Digeledah 10 OTK, Netralitas APH Diujung Tanduk??
Kampanye Akbar di Deli Serdang, Bobby Permalukan Pasangan Calon Walikota Medan HIRO, PKS Kecewa
komentar
beritaTerbaru